Pemaparan Visi Misi serta Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI secara Aklamasi

HMPS PBSI – Kamis (30-06-2022) mengadakan pemaparan visi misi serta pelantikan Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI secara aklamasi bertempat di Laboratorium PBSI Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan. Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI memaparkan visi dan misinya dihadapan tamu undangan. KPUM PBSI mengundang beberapa delagasi kelas, demisioner HMPS PBSI, Ketua HMPS PBSI 2021/2022, Ketua Kreskit, Ketua JAB, dan Dosen PBSI.

“Total orang yang hadir dalam Pemaparan Visi Misi serta Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI secara Aklamasi berjumlah 40-50 orang, baik secara online melalui Google Meeting maupun offline di Laboratorium PBSI.” ujar Era Fadzira, selaku Ketua KPUM PBSI.

Dita Franesti, selaku moderator pada acara ini memandu jalannya pemaparan visi misi. Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI periode 2022/2023 yaitu Neissaroh Al Mardhiah dan Sri Kukuh Prasetya memaparkan visi dan misinya, yang selanjutnya ditanggapi oleh tamu undangan. Tamu undangan diperkenankan bertanya kepada Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI dengan waktu kurang lebih 10 menit.

Pemaparan Visi dan Misi
PemaparanVisi Misi Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI

PemaparanVisi Misi Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI

Neissaroh memaparkan mengenai visi dan misi pada periode ini, “kami mengangkat banyak mengenai kekeluargaan karena minimnya kekeluargaan pada periode lalu. Akan tetapi kami berusaha mewadahi agar mahasiswa dapat pengalaman, pelatihan, pengabdian, dan memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang berprestasi. Kami selalu menekankan pentingnya rasa kekeluargaan.” Ujarnya.

“Harapan kami dapat mengelola HMPS, Kreskit, dan JAB dengan baik. oleh karena itu, kami berharap HMPS dapat terjaring kekeluargaanya. Mengingat peralihan dari pandemi ke endemi saat ini. Karena kekeluargaan ini juga dapat berdampak ke mahasiswa PBSI pula.” Tambah Neis.

Wakil ketua, Sri Kukuh melanjutkan dengan memberikan garis besar dalam pemaparan visi dan misi. Ia berpendapat yang pertama adalah mengenai prestasi. Oleh karenanya, HMPS PBSI berusaha mewadahi mahasiswa untuk berprestasi. Ia juga memaparkan mengenai membangun kekeluargaan yang harus terjalin di HMPS PBSI, baik kepada 3 pilar PBSI, mahasiswa, maupun dosen-dosen.

Pemaparan Visi Misi dan Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI

Pemaparan Visi Misi dan Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua HMPS PBSI

Era menutup dengan berterima kasih kepada semua pihak yang turut serta menyukseskan acara ini. ia juga berteima kasih kepada tim yang sudah bekerja dengan baik dan kepada Ketua HMPS 2021/2022 yang sudah mendampingi jalannya acara. (SS)

Info selengkapnya

Bulan Bahasa

HMPS PBSI UAD mengadakan serangkaian lomba dalam rangka Bulan Bahasa 2016. Berikut lomba-lomba tersebut beserta syarat dan ketentuan.

A. Lomba Film Dokumenter

Syarat dan Ketentuan:

  1. Siswa SMA/SMK/MA di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
  2. Pembuatan secara kelompok maksimal 5 siswa
  3. Tema: Bahasa dan Sastra Indonesia, Mahkota Generasi Muda
  4. Durasi: maksimal 15 Menit
  5. Film yang dikirimkan belum pernah diikutkan dalam perlombaan lain dan tidak plagiarisme.
  6. Film yang dibuat tidak menyinggung unsur SARA.
  7. Pendaftaran 1-30 September 2016 melalui situs web www.pbsi.uad.ac.id/bulanbahasa
  8. Scan bukti transfer biaya pendaftaran dan kirim ke pbsiuadyk@gmail.com
  9. Biaya Pendaftaran Rp. 30.000,- per kelompok ke rekening BRI Syariah 1030703878 atas nama Nur Afni Puji Rahayu
  10. Setelah mengirimkan biaya pendaftaran diharapkan untuk menghubungi panitia. Narahubung: 087738398636 (Kuni Fauziah) dan 081327314374 (Tika Tri Meilisa)
  11. Pengiriman Film Dokumenter ke e-mail pbsiuadyk@gmail.com tanggal 25 September- 18 Oktober 2016 dan disertai skenario naskah film.
  12. Pengumuman pemenang tanggal 24 Oktober 2016.
  13. Hadiah:

Juara 1 : Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.500.000

Juara 2: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.000.000

Juara 3: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp.   750.000

Juara favorit dengan ketentuan paling banyak mendapat like di youtube : hadiah berupa piala dan sertifikat.

Pendaftaran melalui link  FORMULIR LOMBA FILM DOKUMENTER

 

B. Lomba Mendongeng

Syarat dan Ketentuan:

  1. Siswa SMA/SMK/MA di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
  2. Tiap sekolah mengirimkan 1 perwakilan.
  3. Bahan mendongeng dapat diambil dari cerpen/dongeng/fabel/legenda nusantara dengan pengarang bebas.
  4. Durasi: maksimal 15 menit
  5. Diperbolehkan menggunakan alat peraga, seperti boneka dan lain sebagainya.
  6. Pendaftaran 1-30 September 2016 melalui situs web www.pbsi.uad.ac.id/bulanbahasa
  7. Scan bukti transfer biaya pendaftaran dan kirim ke pbsiuadyk@gmail.com
  8. Biaya Pendaftaran Rp. 30.000,- per kelompok ke rekening BRI Syariah 1030703878 atas nama Nur Afni Puji Rahayu
  9. Setelah mengirimkan biaya pendaftaran diharapkan untuk menghubungi panitia. Narahubung: 087738398636 (Kuni Fauziah) dan 081327314374 (Tika Tri Meilisa)
  10. Perlombaan akan dilaksanakan tanggal 16 Oktober 2016 di RA.HT Kampus 2 UAD Jl. Pramuka 42 Umbulharjo Yogyakarta.
  11. Pengumuman pemenang tanggal 24 Oktober 2016
  12. Hadiah:

Juara 1 : Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.000.000

Juara 2: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp.   750.000

Juara 3: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp.   500.000

Pendaftaran melalui link FORMULIR LOMBA MENDONGENG

 

C. Lomba Cerdas Cermat Bahasa Indonesia

Syarat dan Ketentuan:

  1. Siswa SMA/SMK/MA di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
  2. Lomba secara berkelompok (tiap kelompok terdiri atas 3 siswa) dan tiap sekolah mengirimkan 1 tim.
  3. Pendaftaran 1-30 September 2016 melalui situsweb www.pbsi.uad.ac.id/bulanbahasa
  4. Scan bukti transfer biaya pendaftaran dan kirim ke pbsiuadyk@gmail.com
  5. Biaya Pendaftaran Rp. 30.000,- per kelompok ke rekening BRI Syariah 1030703878 atas nama Nur Afni Puji Rahayu.
  6. Setelah mengirimkan biaya pendaftaran diharapkan untuk menghubungi panitia. Narahubung: 087738398636 (Kuni Fauziah) dan 081327314374 (Tika Tri Meilisa)
  7. Pelaksanaan lomba tanggal 16 Oktober 2016 di Hall Kampus 2 UAD Jl. Pramuka 42 Umbulharjo Yogyakarta.
  8. Hadiah:

Juara 1 : Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.500.000

Juara 2: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.000.000

Juara 3: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp.   750.000

Pendaftaran melalui link FORMULIR LOMBA CERDAS CERMAT

 

 

D. Lomba Musikalisasi Puisi

Syarat dan Ketentuan:

  1. Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
  2. Lomba secara berkelompok
  3. Durasi: maksimal 10 menit (sudah termasuk persiapan)
  4. Peralatan musik dari tiap-tiap peserta
  5. Pendaftaran 1-30 September 2016 melalui situsweb www.pbsi.uad.ac.id/bulanbahasa
  6. Scan bukti transfer biaya pendaftaran dan kirim ke pbsiuadyk@gmail.com
  7. Biaya Pendaftaran Rp. 30.000,- per kelompok ke rekening BRI Syariah 1030703878 atas nama Nur Afni Puji Rahayu.
  8. Pelaksanaan lomba tanggal 16 Oktober 2016 di Auditorium Kampus 2 UAD Jl. Pramuka 42 Umbulharjo Yogyakarta.
  9. Hadiah:

Juara 1 : Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.500.000

Juara 2: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp. 1.000.000

Juara 3: Piala, Sertifikat, dan Uang Rp.   750.000

Pendaftaran melalui link FORMULIR LOMBA MUSIKALISASI PUISI

 

 

Catatan: Sekolah yang paling aktif mengikuti serangkaian lomba Bulan Bahasa akan mendapat apresiasi (Piala dan Sertifikat)

 

Temu Alumni PBSI

PBSI UAD ALUMNI josProgram Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) mengikat alumninya dengan Temu Alumni tanggal 30-31 Maret 2014. Acara yang berlangsung  di Kampus 2 jalan Pramuka Yogyakarta dan Gunung Api Purba Gunungkidul ini tidak hanya hanya menawarkan pertemua saja, tapi juga diadakan pelatihan bagi Reuni. Selain itu, pada kesempatan tersebut juga dibentuk Ikatan Keluarga Alumni (IKA) PBSI.

Dalam kegiatan tersebut, IKA PBSI memberikan sumbangan sebesar 15 juta rupiah kepada prodi. Hal tersebut sebagai bentuk kepedulian alumni terhadap perkembangan PBSI di masa mendatang.

Read more

Belajar IT untuk Media pembelajaran

Minggu, 19 Mei 2013. Himpunan Mahasiswa Program Study (HMPS) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) adakan pelatihan dengan tema “Menciptakan Guru Propesional melalui Information technology (IT)”. Pelatihan tersebut dilaksanakan di Ruang Multimedia kampus 2 Univesitas Ahmad Dahlan (UAD). Read more

Tiga Pilar Satu Hati, Kuatkan Organisasi PBSI

Kamis, 28 Maret 2012. Bertempat di Pondok pemuda ambarbinangun kasihan Bantul.  Himpunan Mahasiswa Program Study(HMPS)Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia(PBSI) mengadakan Malam Keakraban(Makrab).

Acara yang bertemakan Tiga Pilar Satu Hati Kuatkan Organisasi itu dihadiri oleh 50 peserta yang terdiri dari anggota  Himpunan Mahasiswa Program Study(HMPS), Jaringan Anak Bahasa(JAB), dan Kreativitas Kita (Kreskit). Acara  Makrab tersebut diisi oleh permainan-permainan yang membutuhkan kerjasama dan dapat mempererat tali persaudaraan. Selain itu yang paling penting pada acara tersebut yaitu terdapat materi- Read more

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telp. (0274) 563515, 511830
Fax. (0274) 564604

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960