PBSI UAD dan MGMP Bahasa Indonesia DIY Adakan Pelatihan Menulis

 

Guru berdasarkan pepatah Jawa berarti digugu lan ditiru artinya guru dapat dipercaya kata-katanya dan diteladani segala tingkah lakunya. Kemajuan sebuah bangsa ditentukan oleh kemampuan para guru untuk mengubah karakter generasi penerusnya ke depan. Menulis merupakan salah satu cara meningkatkan kemampuan dan kualitas sebagai seorang tenaga pendidik.

Program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia Sekolah Menengah Atas (SMA) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar acara Pendidikan dan Pelatihan Penulisan Kreatif. Acara yang dilaksanakan dalam bentuk kerjasama tersebut bertempat di ruang serbaguna lantai 10 kampus utama UAD, Jalan Lingkar Selatan, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, Selasa (30-04-2019).

Menghadirkan beberapa narasumber dari dosen-dosen PBSI yakni, Dr. Rina Ratih Sri Sudaryani, M.Hum., menyampaikan materi mengenai cerpen anak, Yosi Wulandari, M.Pd., menyampaikan materi tentang cerita sejarah, Sudaryanto, M.Pd., menyampaikan materi mengenai esai, dan M. Ardi Kurniawan, M.A., membahas tentang kritik sastra.

Ketua MGMP Bahasa Indonesia Kota Yogyakarta, Dra. Retna Rahayu Widawati mengatakan “kegiatan tersebut berbasis produk. Bapak dan Ibu guru dapat menulis apapun terkait dengan materi yang disampaikan dengan harapan nanti dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kompetensi menulis,” ungkapnya.

Acara dengan peserta guru-guru bahasa Indonesia SMA DIY tersebut ditutup dengan pembagian doorprize dan diskusi pendampingan dosen masing-masing sesuai materi.

Artikel Ilmiah Roni Sulistiyono

Analisis Need Assessment – Literasi Bahasa Indonesia Peserta Didik SD Kelas Permulaan yang Berbahasa Ibu Bahasa Daerah – Seminar Internasional Riksa Bahasa X – Roni Sulistiyono

 

Laptop Si Unyil sebagai Alternatif Media Pembelajaran Teks Prosedur Kompleks – Seminar APROBSI – Roni Sulistiyono

 

Penggunaan Media Kartu Gambar untuk Meningkatkan Pembelajaran Keterampilan Berbicara di SD Muh Sangonan 3 Godean – Seminar Ilmiah Kebahasaan dan Kesastraan BBY – Roni Sulistiyono

 

Penggunaan Metode Problem Based Learning dalam Pembelajaran Menulis Ilmiah melalui Kegiatan Lesson Study – Seminar Internasional PIBSI XXXV – Roni Sulistiyono

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telp. (0274) 563515, 511830
Fax. (0274) 564604

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960