Lomba Bulan Bahasa 2017 PBSI UAD
Assalamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim,
Macam lomba dan pelaksanaan :
A. Olimpiade Bahasa Indonesia Tingkat Nasional
Persyaratan Peserta Olimpiade :
- Tiap sekolah mengirimkan siswa/i aktif SMA/MA/SMK se-Indonesia kelas X, XI, XII pada saat Olimpiade Bahasa Indonesia berlangsung.
- Tiap sekolah diperkenankan mendaftarkan minimal 2 peserta dan 1 guru pendamping.
Mekanisme Pendaftaran :
- Pendaftaran peserta dibuka mulai tanggal 25 Agustus – 25 Septermber 2017.
- Mengisi fomulir pendaftaran yang telah disediakan oleh panitia dengan lengkap. Fomulir dapat diunduh di bawah pengumuman ini
- Mengirim fomulir yang telah diisi ke alamat email pbsiuadyk@gmail.com dengan melampirkan foto ukuran (3×4) berwarna.
- Biaya pendaftaran Olimpiade Bahasa Indonesia sebesar Rp.50.000/peserta dengan langsung mentransfer biaya pendaftaran ke nomor rekening atas nama Nur Afni Puji Rahayu (1030703878)
- Konfirmasikan transfer pembayaran paling lambat tiga hari setelah transfer ke narahubung :
Yusnizar (085726009309)
dengan format : #nama #asal sekolah #jumlah peserta
Contoh : #anjas #sma negeri 3 pontianak #1 orang
- Biaya pendaftaran tidak dapat ditarik kembali jika peserta mengundurkan diri atau dinyatakan oleh panitia indisipliner atau didiskualifikasi.
- Menyerahkan bukti transfer biaya pendafataran, printout fomulir pendaftaran, fotocopy kartu pelajar sebanyak 1 lembar/surat keterangan masih menjadi siswa/i dari Kepala Sekolah, foto ukuran (3×4) berwarna dan surat tugas atau delegasi dari sekolah yang disetorkan dalam stofmap berwarna merah pada saat melakukan registrasi sebelum pelaksanaan lomba Olimpiade Bahasa Indonesia dimulai (pukul 07.00 WIB-08.00 WIB)
- Jika peserta lomba kurang dari 60% panitia berhak memberi perpanjangan waktu pendaftaran.
Pelaksanaan :
Olimpiade Bahasa Indonesia Tingkat SMA/MA/SMK dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2017 dimulai pukul 08.00 WIB bertempat di Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
Penghargaan :
- Juara 1 : Uang Tunai sebesar Rp.3.500.000+sertifikat+trofi
- Juara II : Uang Tunai sebesar Rp. 2.500.000+sertifikat+trofi
- Juara III : Uang Tunai sebesar Rp. 2.000.000+sertifikat+trofi
Lain-lain :
- Perihal yang belum diatur dalam juknis ini untuk kemudian akan disepakati bersama saat technical meeting, dan jika ada sesuatu yang dirasa kurang bisa dimengerti dalam juknis, bisa langsung ditanyakan saat pendaftaran atau menghubungi nomor ponsel panitia yang tertera.
Contact Person :Yusnizar (085726009309)
- Peserta dinyatakan didiskualifikasi manakala melakukan tindakan melanggar hukum (pemerintah dan agama) maupun sikap indisipliner selama kegiatan berlangsung.
- Biaya transportasi dan akomodasi selama kegiatan ditanggung oleh peserta.
B. Lomba Esai Nasional
Ketentuan Peserta :
- Peserta lomba merupakan perorangan
- Peserta lomba hanya boleh mengirimkan satu karya
- Naskah esai yang dikirimkan adalah karya asli yang belum pernah dipublikasikan, belum pernah menjadi juara pada kegiatan lomba sebelumnya, belum pernah dan tidak sedang diikutkan dalam kegiatan lomba lainnya dan merupakan hasil karya penulis sendiri.
- Tema
“ Bahasa Indonesia Sebagai Wujud Eksistensi bangsa”
Sub tema :
- Bahasa indonesia di kalangan pemuda
- Pengaruh bahasa ibu terhadap bahasa indonesia
- Bahasa indonesia sebagai bahasa nasional dalam pergaulan di era globalisasi
- Biaya pendaftaran Rp 30.000/peserta dengan langsung mentransfer biaya pendaftaran ke nomor rekening atas nama Nur Afni Puji Rahayu (1030703878)
- Bukti transfer pendaftaran berupa foto/scan
Ketentuan Lomba :
- Setiap peserta wajib membuat dan mengirim esainya sesuai dengan tema yang telah ditentukan
- Setiap peserta wajib mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh di bawah pengumuman ini
- Setiap peserta wajib mengirimkan karya tulisnya dalam bentuk word dan pdf dalam satu folder dengan format “lomba esai-nama lengkap-nama instansi/lembaga-judul esai” ke email pbsiuadyk@gmail.com
- Peserta yang sudah mengirimkan karya tulisnya harus konfirmasi ke panitia dengan format “konfirmasi-lombaesai-nama lengkap-nama instansi/lembaga-judul esai” ke nomor 085 726 009 302
- Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
Berkas yang dikirim :
Jika peserta sudah menyelesaikan karya tulisnya, berikut adalah hal yang harus dikirim melalui email pbsiuadyk@gmail.com paling lambat tanggal 25 September 2017
- Format esai dalam bentuk word dan pdf
- Formulir Pendaftaran
- Lembar pernyataan orisinalitas karya peserta
- Bukti transfer pembayaran pendaftaran (foto/scan)
Ketentuan Penulisan Karya Ilmiah :
Sifat dan isi tulisan harus memenuhi persyaratan berikut :
- Kreatif dan inovatif
- Judul bebas asalkan sesuai dengan tema yang ditentukan
- Tulisan berisi gagasan yang kreatif sesuai tema
- Keaslian karya dan gagasan dalam ciptaan merupakan sebuah solusi
- Isi tulisan menggunakan EBI ( ejaan bahasa indonesia)
- Format penulisan
- Font : Times New Roman
- Ukuran : 12
- Spasi : 1,5
- Kertas : A4
- Margin : 4, 3, 3, 3 (kiri, kanan, atas, bawah ) (rata kanan kiri)
- Judul diketik dengan huruf kapital
- Esai memuat :
- Lembar Judul ( 1 halaman)
- Naskah Esai (maksimal 5 halaman)
Termasuk (jika ada ) : gambar penjelas, catatan kaki, catatan akhir dan atau daftar pustaka.
- Lembar Biodata ( 1 halaman )
Melampirkan lembar biodata atau daftar riwayat hidup pada bagian akhir. Mencantumkan nomor telepon instansi, nomor telepon rumah dan telepon genggam (HP).
- Penulisan daftar pustaka :
- Penulisan daftar pustaka untuk buku dimulai dengan menulis nama pengarang, tahun terbit, judul buku, tempat penerbit dan nama penerbit.
- Penulisan daftar pustaka untuk jurnal dimulai dengan nama penulis, judul tulisan, nama jurnal, volume dan nomor halaman.
- Penulisan daftar pustaka yang diperoleh dari internet ditlis alamat websitenya dan waktu pengambilan (hanya boleh di website).
- Penulisan daftar pustaka yang diperoleh dari media cetak ditulis nama sumbernya , tanggal dan halaman.
Lain-lain :
- Pendaftaran 25 Agustus – 25 September 2017 dan pengumpulan berkas terakhir tanggal 25 September 2017 melalui emai pbsiuadyk@gmail.com
- Karya tulis 5 terbaik akan mempresentasikan secara langsung dengan menggunakan power point yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2017 dimulai pukul 08.00 WIB bertempat di Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.
- Biaya transportasi dan akomodasi selama kegiatan ditanggung oleh peserta
- Penghargaan :
Juara 1 : Uang Tunai sebesar Rp.2.500.000+sertifikat+trofi
Juara II : Uang Tunai sebesar Rp. 2.00.000+sertifikat+trofi
Juara III : Uang Tunai sebesar Rp. 1.500.000+sertifikat+trofi
C. Lomba Musikalisasi Puisi
Ketentuan Lomba
- Kuota terbatas
- Biaya pendaftaran sebesar Rp50.000 dikirim ke no rekening 1030703878 atas nama Nur Afni Puji Rahayu
- Pendaftaran dimulai dari tanggal 25 Agustus-25 September 2017
- Mahasiswa Aktif Perguruan Tinggi se-DIY-Jateng
- Mengunduh formulir pendaftaran di bawah pengumuman ini
- Jumlah peserta maksimal 6 orang per kelompok dengan 1 orang pendamping.
- Peserta wajib membawa kartu identitas (ktp/ktm)
- Bukti transfer pendaftaran berupa foto/scan dan dilampirkan saat mengisi dan dibawa pada saat registrasi ulang pada hari H.
- Hadiah
Juara 1 : Uang tunai
Rp1.750.000+sertifikat+trofi
Juara 2 : Uang tunai
Rp1.500.000+sertifikat+trofi
Juara 3 : Uang tunai
Rp.1.250.000+ sertifikat+trofi
- Alat musik disediakan panitia
(peserta dibolehkan membawa alat musik sendiri dan memberikan konfirmasi terlebih dahulu kepada panitia)
- Registrasi ulang pada hari H dilakukan paling lambat 1 jam sebelum acara dimulai.
- Prosedur pementasan:
Perlombaan terdiri dari 2 babak, yaitu :
- Babak pertama yakni semua peserta lomba diwajibkan membawakan puisi berjudul “Istriku Beriman Pada Rindu” Karya Jabrohim
- Setelah mengikuti babak pertama panitia akan mengumumkan peserta lomba yang lolos ke babak berikutnya. Untuk babak kedua peserta lomba dapat memilih salah satu karya puisi yang berjudul
- “Sembahyang Rerumputan” Karya Ahmadun Yosi Herfanda
- “Sajak-sajak yang Simulai dengan Bait Al-barzanji” Karya Kuntowijoyo
- “Bulan Mei” Karya Mustofa W Hasyim
- Durasi Pementasan 15 menit (sudah termasuk persiapan)
- Info lebih lanjut dapat menghubungi Yunizar 085726009302
Unduh Formulir Musikalisasi Puisi
Catatan :
Setiap perlombaan membayar biaya pendaftaran Rp. 50.000,-
Biaya pendaftaran dikirim ke rekening BRI Syariah 1030703878 a.n. Nur Afni Puji Rahayu
Formulir, ketentuan, dan syarat pendaftaran lomba dapat diunduh di situsweb pbsi.uad.ac.id/bulanbahasa2017
Pemenang akan mendapatkan :
– Trofi
– Sertifikat
– Hadiah total jutaan rupiah
Info Penting:
☑ Pelaksanaan lomba : 15 Oktober 2017
☑ Tempat pelaksanaan : Kampus 2 UAD Yogyakarta*
assalamualaykum wr.wb. lembar orisinalitas karya dapat kami unduh dimana ya? terimakasih