Kuliah Tamu Mata Kuliah Pembelajaran Sastra Indonesia
Yogyakarta, 23 November 2023 – Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan Kuliah Tamu Mata Kuliah Pembelajaran Sastra Indonesia pada Kamis, 23 November 2023 yang bertempat di Laboratorium PBSI, Kampus IV UAD dengan menghadirkan Ichsan Nuansa, M.Pd. gr., dari SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta sebagai pemateri. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa mengenai strategi pengajaran sastra yang menarik dan efektif di kelas.
Dalam kuliah tamu bertema “Mengajarkan Sastra Indonesia dengan Pendekatan yang Menarik”, pemateri menjelaskan berbagai strategi pembelajaran sastra, salah satunya dengan memperkenalkan berbagai genre sastra Indonesia melalui diskusi dan analisis teks. Selain itu, diterapkan pula metode kritis dan interaktif dalam membahas karya sastra, sehingga siswa tidak hanya memahami isi cerita, tetapi juga mampu menginterpretasikan pesan yang terkandung di dalamnya.
Pemateri juga menekankan pentingnya menghubungkan karya sastra dengan kehidupan sosial, agar pembelajaran lebih relevan dan bermakna bagi siswa. Oleh karena itu, guru diharapkan mampu mendorong siswa untuk mendalami makna karya sastra, sehingga mereka dapat mengapresiasi serta memahami nilai-nilai yang terkandung di dalamnya.
Dengan adanya kuliah tamu ini, diharapkan mahasiswa PBSI UAD dapat memperoleh wawasan baru dalam mengembangkan metode pembelajaran sastra yang lebih menarik, interaktif, dan sesuai dengan kebutuhan siswa di era modern.