Pengembangan Bahan Ajar Syair Berbasis Digital
Tim dosen Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) terdiri dari Yosi Wulandari MPd, Wachid Eko Purwanto MA dan Roni Sulistiyono MPd melakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) bagi guru SD dan SMP se-Kabupaten Bantul. Materi pertama disampaikan Roni Sulistiyono MPd, selaku dosen UAD juga Kaprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) FKIP-UAD.
Wachid Eko Purwanto MA, anggota PPM mengatakan Pelatihan Pengembangan Bahan Ajar Syairberbasis Digital bagi guru-guru Bahasa Indonesia SD dan SMP dibuka di kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Bantul, Rabu (05/08/2020) secara live via google meeting.
Acara pembukaan diberi pengantar Yosi Wulandari MPd dan dibuka Drs Totok Sudarto MPd (Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bantul). Hadir dalam kesempatan itu, Drs H Kun Purwanto (Sekretaris Majelis Dikdasmen PDM Bantul), Drs H Basrodin MPd (Wakil Sekretaris Majelis Dikdasmen), Drs H Sukirman (anggota Majelis Dikdasmen yang membidangi SD), H Suhardi SPd (anggota Majelis Dikdasmen membidangi SD). Peserta pelatihan hadir secara daring.