Syawalan Keluarga Besar PBSI FKIP Universitas Ahmad Dahlan
Syawalan prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dilaksanakan pada Hari Ahad, 21 April 2024 di kediaman Ibu Dedi Wijayanti, S.Pd., M.Hum. Syawalan dihadiri oleh bapak-ibu dosen serta keluarganya masing-masing. Kaprodi PBSI UAD Bapak Roni Sulistiyono, M.Pd. menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa saling memaafkan dan kembali ke fitrahnya, semua kembali 0 – 0 kembali ujar beliau. Syawalan dimulai pukul 10.00 s.d. selesai, diawali dengan pembukaan oleh Pak Hermanto dan dihidangkan Bakso yang sangat segar oleh tuan rumah. Setelah pembukaan diadakan sambutan – sambutan dan selanjutnya pembagian doorprize.
Acara di isi dengan kajian keislaman oleh Prof. Dr. Haryadi, M.Pd. yang menyampaikan keutaman dalam Bulan Syawal dan dalam penyampaiannya di selingi pantun – pantun yang telah beliau siapkan. Kegiatan syawalan diakhiri dengan makan siang bersama dengan hidangan daging, tempe bacem, daun pepaya, dan minuman es sirup. Halal Bi Halal ditutup dengan salam – salam dengan keluarga besar lainnya dan kembali ke rumah masing – masing.