Transformasi Media Sastra di Indonesia

Program Studi Pendidikan Bahasa (PBSI) dan Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menyelenggarakan kuliah umum melalui ruang virtual zoom dan youtube dengan mengusung judul “Sastra(wan) dan Media Baru. Pada kuliah umum kali ini bersama moderator Fitri Merawati, M.A. dan diisi oleh Dr. M. Ardi Kurniawan, M.A. salah satu dosen PBSI UAD. Kuliah umum ini terbuka bagi mahasiswa PBSI semester 3 dan 5 yang diselenggarakan pada tanggal 5-12-2020.

Pada kesempatan tersebut, Dr. M. Ardi Kurniawan, M.A. menyampaikan bahwa pada zaman dahulu, kesusasteraan Melayu ditulis di daun lontar dan masa sekarang ke media baru di layar. Pada kesempatan ini akan lebih banyak berdiskusi tentang transformasi dari media lama ke media yang baru.

Ia juga mengatakan, transformasi dari media tulis, cetak dan digital. Media dalam sastra di Indonesia memiliki posisi sebagai media komunikasi, produksi, distribusi, konsumsi, apresiasi dan edukasi. Sedangkan ekosistem sastra Indonesia meliputi penulis, penerbit, pembaca, kritikus, pendidik, dan lembaga pendidikan sastra. Selain itu, terdapat masalah-masalah yang hadir karena transformasi media yaitu hak cipta, sensor, plagiasi, dan ketiadaan otoritas.

 

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telp. (0274) 563515, 511830
Fax. (0274) 564604

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960