Siswa MAN Jepara Juara Lomba Pidato Virtual PBSI UAD 2021

Lomba pidato virtual diadakan Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta pada 20 Juni hingga 27 Juli 2021. Lomba pidato berskala  nasional yang diikuti SMA se-Indonesia tersebut adalah agenda tahunan Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia UAD yang rutin dilaksanakan langsung di kampus. Lomba dialihkan ke wahana virtual karena situasi pandemi yang belum memungkinkan aktivitas dilaksanakan secara luring.

Ketua Pelaksana Lomba, Denik Wirawati, M.Pd., Rabu (28/7) mengumumkan,  Juara 1  Faisal Sarifudin (MAN Jepara), Juara 2 Salsa Anindiana Putri   (SMA Maarif NU Pandaan), Juara 3 Hana putri Ramadani  (MAN 2 Kulonprogo), Juara Harapan 1 Galih Aldi Alamsyah (SMA N 2 Bantul), dan Juara Harapan 2 Agus Setiawan  (SMA MIBS Kebumen). Pemenang diumumkan Selasa (27/7) secara virtual dan langsung melalui Zoom Meeting dan siaran di kanal youtube PBSI FKIP UAD – Official.
Dijelaskan, mekanisme lomba dengan mengirim video pidato yang diunggah di akun youtube peserta. Kemudian pranala video diserahkan kepada panitia lomba beserta biodata secara daring. Sedang dalam lomba tersebut mengambil tema  “Utamakan Bahasa Indonesia, Lestarikan Bahasa Daerah, Kuasai Bahasa Asing”. Dengan ajang tersebut diharapkan sebagai upaya meningkatan kemampuan berbicara berbahasa Indonesia yang baik.

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani, Tamanan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55191
Telp. (0274) 563515, 511830
Fax. (0274) 564604

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960